KEPRI (DISDIK) - Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) melaksanakan apel rutin pada Senin pagi, 3 Juni 2024, di Dompak. Apel kali ini dipimpin oleh Bidang Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan dengan pembina apel Dienovinky Sulandhi, S.Sos., M.M.
Dalam sambutannya, Dienovinky Sulandhi mengucapkan terima kasih kepada staf Dinas Pendidikan yang hadir dan mengikuti apel rutin tersebut. Ia menekankan pentingnya disiplin dalam menjalankan tugas, menjaga kesehatan, dan tetap bersemangat.
"Kami sangat mengapresiasi kehadiran dan dedikasi Anda semua. Tetaplah disiplin dan jaga kesehatan, serta jalankan tugas dengan semangat," ujar Dienovinky.
Selain itu, Dienovinky juga menginformasikan bahwa Dinas Pendidikan akan segera menghadapi dan melaksanakan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB). Ia berharap seluruh staf dapat memberikan dukungan penuh agar PPDB dapat berjalan dengan baik dan sukses.

"Dalam waktu dekat kita akan melaksanakan PPDB. Kami sangat mengharapkan dukungan teman-teman untuk bersama-sama mensukseskan PPDB ini," tambahnya.
Apel rutin Senin pagi kali ini dipimpin oleh Ari Mustofa, S.Pd, dengan Rina Trikurnia, S.E. sebagai pembawa acara, dan Rendy Rigamal, S.Sos. sebagai pembaca doa (din)
Editor : Abidin.