Logo
Loading...

Sekretaris Disdik Kepri Darson: Tingkatkan Kehadiran dan disiplin Dalam Presensi Kehadiran

Terbit : Senin, 11 Desember 2023
Pukul : 10:41 WIB
Dilihat : 235 Kali
Bagikan Berita Ini
Sekretaris Disdik Kepri Darson: Tingkatkan Kehadiran dan disiplin Dalam Presensi Kehadiran
Apel Pagi Senin 11/12/2023 Kantor Disdik kepri Dompak-f/Abidin

TANJUNGPINANG (DISDIK)- Hal ini disampaikan oleh Dr. Darson, S. Pd., M. Si Sekretaris Dinas Pendidikan Kepri  sewaktu menjadi Pembina Apel  Senin pagi  11/12/2023.

Apel rutin yang dilaksanakan dilapangan kantor Disdik ini disejalankan dengan penyerahan tropy juara 1 Lomba paduan suara dan juara Dirigen terbaik  antar OPD dalam rangka HUT Korpri ke-52 tahun 2023.

Darson dalam sambutannya dihadapan pejabat dan staf yang hadir menyampaikan akan pentingnya disiplin dalam bekerja, serta harapannya kepda PTT dan THL yang ada di Dinas pendidikan untuk dapat memperhatikan presensi kehadiran dan presensi apel rutin yang dilaksanakan dikantor dinas Dompak.

Ia menekankan untuk PTT dan THL, terkait presensi  ini akan menjadi perhatian bagi pihaknya, ini dimaksudkan agar Dinas pendidikan bisa menjadi lebih baik kedepanya.

“Tadi saya diskusi dengan bu kabid, kita apel tinggal dua pekan, oleh karna itu diharapkan semua hadir, oleh karna ini sangat  menentukan kedisiplinan apalagi PTT dan THL,” Ujar Darson.

dikatakannya Hal ini terkait dengan penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K), masalah disiplin tentu akan sangat berpengaruh, ia juga  menunggu perundangan yang berlaku yang akan dikeluarkan oleh Pemerintah tentang penerimaan P3K bagi tenaga Honorer Dinas pendidikan.

Saya doakan lambat laun semuanya menjadi P3K dan dan PNS, Kami tentu saja akan memprioritaskan, dan itu doa kita bersama, yakinlah pemerintah sudah memikirkan itu, tetaplah berkerja dengan baik dan disiplin,” Imbuhnya.

Petugas Apel Senin Pagi kali ini adalah Balai Teknologi Informasi dan Komunikasi Pemdidikan dengan Pemimpin Apel : Zaini Rais, Pembawa Acara, Nurul Baiti Saputri, S.Pd. dan Pembaca Do'a, Ramadhanil Haq A. Hadi, S.IP (din).

 

Editor: Abidin